Christian Pulisic Sesali Buruknya Penyelesaian Buruknya Saat Kontra Sheffield United

Posted on: | in Berita Bola

Kembali dipercaya turun sebagai starter yang jarang didapatkan, Christian Pulisic lagi-lagi gagal membuktikan dirinya layak diberi kepercayaan lebih usai performa mengecewakannya dalam laga perempat final Piala FA Chelsea kontra Sheffield United.

Penyerang Amerika Christian Pulisic telah mengakui bahwa dia seharusnya bisa lebih klinis di depan gawang dalam kemenangan 2-0 Chelsea atas Sheffield United di perempat final Piala FA di Stamford Bridge pada Minggu (21/3) malam WIB.

Gol bunuh diri dari Olivier Norwood menit ke-24 membuat skuad asuhan Thomas Tuchel unggul di babak pertama, sebelum Hakim Ziyech mengakhiri perlawanan pasukan Paul Heckingbottom dengan golnya di masa injury time usai menyelesaikan umpan Ben Chilwell.

Tapi Chelsea seharusnya bisa saja membunuh pertandingan lebih cepat andai lebih klinis di depan gawang, dengan Christian Pulisic yang mendapatkan setidaknya 3-4 peluang di depan gawang gagal menyelesaikan kesempatannya, membuat dia akhirnya digantikan N’golo Kante di tujuh menit tersisa.

Christian Pulisic mengakui bahwa dia kecewa gagal mencetak gol dengan sejumlah peluang yang dimilikinya, mengatakan kepada BBC Sport, “Mereka juga tim dengan pertahanan yang bagus. Saya sendiri memiliki beberapa peluang yang bisa saya lakukan dengan lebih baik, tetapi setidaknya kami mendapat dua gol.”

“Itu hasil yang bagus. Kami memiliki tim yang percaya diri dan ketika Anda memperoleh hasil positif beruntun seperti ini, Anda merasa baik dan Anda merasa seperti kami dapat mengalahkan siapa pun, jadi ini perasaan yang baik.”

Selanjutnya Chelsea akan dipertemukan dengan juara bertahan Manchester City di babak semifinal, dengan laga empat besar lain akan mempertemukan antara Leicester City melawan Southampton.

Lihat Juga:  Presiden PSG Beri Secuil Kode, Tanda Mbappe Semakin Dekat ke Real Madrid Jadi Kenyataan?

Tag: Berita Bola,


COMMENTBOX



Random Posts




FANSPAGE