Dele Alli Belum Berakhir Kariernya di Spurs
Posted on: | in Berita Bola
Eric Dier optimis Dele Alli masih memiliki kemampuan untuk menghidupkan kembali kariernya di Tottenham Hotspur.
Mantan pemain MK Dons tersebut tercatat hanya bernain 243 menit di bawah arahan Jose Mourinho di semua kompetisi awal musim 2020/21. Parahnya lagi, dia tidak dimasukkan ke dalam skuad untuk tiga laga terakhir Liga Inggris Spurs.
Dele Alli memang berhasil tampil starter ketika Tottenham Hotspur melawan Royal Antwerp di Liga Europa pekan lalu. Tetapi sang pelatih memutuskan untuk menariknya keluar di babak pertama. Pasalnya, klub asal London Utara menelan kekalahan 1-0.
Di sisi lain, Jose Mourinho yang kerap mendapatkan pertanyaan soal Alli selalu menegaskan dirinya jarang memainkannya karena banyaknya pemain bintang lain di klub. Sebagaimana diketahui, mereka saat ini memiliki pemain top seperti Harry Kane, Son Heung-Min, Gareth Bale, dan Lucas Moura.
Namun, Eric Dier yakin Dele Alli memiliki kemampuan untuk kembali ke tim utama di bawah arahan Jose Mourinho. Akan tetapi dia menegaskan semuanya keputusan ada di tangannya apakah mau untuk maju atau tetap terpinggirkan.
Berbicara kepada Goal Internasional, bek andalan Tottenham Hotspur itu mengatakan kualitas rekannya itu tak perlu diragukan lagi. Pasalnya, di musim sebelum-sebelumnya da telah menunjukkan sangat baik untuk tim.
Menurutnya, Dele Alli bisa kembali bersinar lagi. Akan tetapi, semuanya tergantung pada dirinya sendiri. Dia menilai setiap pemain itu harus bisa tampil bagus. Sebab, itu kunci untuk bisa tetap bermain reguler di tim utama.
Sementara sang pemain baru bermain dalam 6 pertandingan di semua ajang musim ini. 2 di antaranya di Liga Inggris.
Dele Alli sendiri hanya dimainkan di liga domestik masing-masing melawan Everton dan Manchester United. Sedangkan kontraknya sendiri sampai Juni 2024 mendatang.
Tag: Berita Bola,
COMMENTBOX
Random Posts
Egy Maulana Vikri Resmi Perkuat Dewa United
Posted on: | in Berita BolaLigaIndo.news – Dewa United resmi mengumumkan Egy Maulana Vikri sebagai rekrutan baru, […]
Shin Tae-yong Minta Timnas Indonesia Berkandang di Bali Saat Piala AFF 2022
Posted on: | in Berita BolaLigaIndo.news – Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengaku sedang mempertimbangkan usulan Timnas […]
Prediksi Bola Mix Parlay 25 April 2021
Posted on: | in Prediksi Parlay Akurat dan Jitu Hari iniPrediksi Bola Mix Parlay 25 April 2021 sudah kami siapkan […]