Kevin Diks, Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On Perkuat Timnas Indonesia di Piala Asia 2023?

Posted on: | in Berita Bola

LigaIndo.news – Timnas Indonesia disebut bakal kedatangan tenaga tambahan di Piala Asia 2023 mendatang. Nama-nama seperti Kevin Diks, Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On dirumorkan bakal bergabung ke Skuad Garuda pada ajang tersebut.

Ya, PSSI kabarnya tengah mengurus proses naturalisasi ketiga nama tadi. Kabar itu disampaikan pengamat sepakbola Indonesia, Ronny Pangemanan.

Bung Ropan –sapaan akrab Ronny Pangemanan– mengungkapkannya di kolom komentar channel YouTube-nya, Bung Ropan. Ia mengatakan saat ini proses naturalisas Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On sedang berlangsung, sementara Kevin Diks akan segera menyusul.

“Masih Jay dan Nathan (yang diproses naturalisasi). Satu lagi yang siap menyusul Kevin Diks,” kata Ropan, menjawab pertanyaan netizen soal pemain keturunan yang dikabarkan segera menjalani proses naturalisasi.

Kevin Diks sendiri sebelumnya memang sempat dirumorkan akan segera melakukan proses naturalisasi untuk bergabung ke Timnas Indonesia. Pemain berusia 27 tahun itu bahkan sudah dikaitkan dengan kabar naturalisasi sejak beberapa tahun terakhir.

Kevin Diks sendiri saat ini berkarier di Liga Denmark bersama FC Copenhagen. Pemain kelahiran 6 Oktober 1996 itu sudah cukup berpengalaman merumput di sejumlah liga di Eropa.

Diks pernah bermain untuk Fiorentina (2016-2021) di Liga Italia lalu Feyenoord (2017-2018) dan terakhir FC Copenhagen. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu cukup sering bermain di klubnya.

Lihat Juga:  Sayang Banget! Ivar Jenner Gagal Tembus Skuad Utama FC Utrecht di Eredivisie

Tag: Berita Bola,


COMMENTBOX



Random Posts




FANSPAGE