PSG Hampir Mendaratkan Lionel Messi
Posted on: | in Berita Bola

Direktur olahraga PSG, Leonardo mengungkapkan klubnya memang tergoda untuk mendatangkan Lionel Messi pada musim panas ini.
Lionel Messi usai kompetisi 2019/2020 berakhir terus dikaitkan akan meninggalkan Barcelona. Dari berbagai laporan gagalnya raksasa Liga Spanyol meraih trofi dan hadirnya Ronald Koeman sebagai pelatih kabarnya saat itu membuatnya ingin hengkang.
Inter Milan, PSG dan Manchester City adalah klub-klub top Eropa yang bersedia menampung sang pemain. Tapi peluang The Citizens untuk membawanya ke Etihad Stadium saat itu lebih besar, apalagi Messi sebelumnya juga pernah bekerja sama dengan Pep Gardiola di Camp Nou. Bahkan, dia diyakini pundit hingga legenda sepak bola akan sukses bersama rival Manchester United tersebut.
Di sisi lain, ternyata PSG memang sangat tergoda untuk memboyongnya ketika mengetahui bintang asal Argentina itu ingin hengkang. Namun, terbaru sang pemain akhirnya buka suara di mana lebih memilih untuk tetap bertahan bersama Blaugrana hingga musim depan.
Berbicara kepada Telefoot, Leonardo mengatakan hari ini, ketika memikirkan tentang situasi keuangan itu akan rumit. Tapi dia mengungkapkan bahwa ketika PSG tahu Messi ingin pergi mereka tergoda untuk membawanya ke Parc des Princes.
Sementara itu, meski Lionel Messi sudah menyatakan ingin bertahan di Barcelona. Namun hingga saat ini sang pemain belum juga menunjukkan tanda-tanda memperpanjang kontrak barunya. Sebagaimana diketahui, masa kerja sang pemain akan berakhir pada Juni 2021. Andai belum menemukan kata sepakat PSG musim depan bisa saja menggaetnya.
Bersama Barcelona, Messi musim 2019/2020 mampu mencetak 31 gol dari 44 pertandingan. 25 gol dia ciptakan di kompetisi La Liga. Sedangkan PSG musim kemarin tampil sangat oke di bawah arahan Thomas Tuchel di mana mampu meraih gelar juara Liga Prancis, Piala Prancis, dan Piala Liga Prancis serta sebagai runner-up Liga Champions.
Tag: Berita Bola,
COMMENTBOX
Random Posts
Pesta Gol 7-2 Liverpool Diberi Hadiah Arsenal di Putaran Keempat EFL Cup
Posted on: | in Berita BolaLigaIndo.news – Liverpool menang besar 7-2 atas Lincoln City pada […]
Luciano Spalletti Inginkan Bek Kiri The Blues
Posted on: | in Berita BolaPelatih anyar Napoli, Luciano Spalletti memberikan kode kalau timnya bisa […]
GOAT! Lionel Messi Borong 4 Rekor Baru Bersama Timnas Argentina Usai Hattrick ke Gawang Curacao
Posted on: | in Berita BolaLigaIndo.news – Timnas Argentina berhasil mengalahkan Curacao dengan skor telak 7-0 pada […]