Ranking FIFA Timnas Putri Indonesia Naik 4 Tingkat setelah Tumbangkan Singapura

Posted on: | in Berita Bola

LigaIndo.news – Ranking FIFA timnas Putri Indonesia naik empat tangga setelah mengalahkan Singapura pada FIFA Match Day.

Berdasarkan laman resmi FIFA per tanggal 13 Oktober 2022, timnas putri Indonesia naik ke peringkat 97.

Timnas putri Indonesia mengemas 1213,69 poin.

Sebelumnya, timnas putri Indonesia berada di peringkat 101 dunia.

Setelah kemenangan melawan Singapura pada 10 Oktober lalu, timnas putri Indonesia mendapatkan tambahan 4,67 poin.

Timnas putri Indonesia berhasil mengalahkan Singapura dengan skor 2-1 di Jalan Besar Stadium, Singapura.

Pelatih timnas putri Indonesia Rudy Eka Priyambada pun berterima kasih kepada PSSI yang telah memberikan dukungan.

“Terima kasih atas dukungan yang terus diberikan Ketua Umum berserta jajaran PSSI yang sudah memberikan kesempatan kepada timnas wanita agar bisa bertandingan di FIFA Match Day,” ujar Rudy Eka, dilansir dari laman PSSI.

“Dukungan yang diberikan sangat berarti, bukan hanya untuk timnas wanita, namun juga demi perkembangan sepak bola Indonesia ke depannya.

“Naik peringkat ini tentu harus kita syukuri, namun kira sebagai tim harus menjaga fokus untuk mencapai target peringkat yang lebih tinggi lagi ke depannya,” ujarnya.

Timnas putri Indonesia sudah mengikuti sejumlah ajang di sepanjang 2022, di antaranya Piala Wanita Asia 2022, Piala AFF Wanita 2022, dan uji coba melawan Singapura pada FIFA Match Day.

Lihat Juga:  Ibrahima Konate Selangkah Lagi Jadi Rekrutan Pertama Liverpool Musim Panas Ini

Tag: Berita Bola,


COMMENTBOX



Random Posts




FANSPAGE