Real Madrid Tolak Semua Tawaran untuk Martin Odegaard

Posted on: | in Berita Bola

Real Madrid tolak semua tawaran untuk Martin Odegaard setelah bintang muda asal Norwegia itu tampil gemilang di Arsenal.

Para petinggi El Real yakin, mereka punya seorang pemain yang berpotensi menjadi bintang papan atas dunia dalam diri Odegaard. Itulah sebabnya, raksasa Spanyol itu menolak semua tawaran transfer untuk gelandang 22 tahun tersebut.

Odegaard sebelumnya harus berjuang ekstra untuk masuk starting XI skuad Zinedine Zidane, walau sempat tampil menawan saat dipinjamkan ke Real Sociedad. Hingga akhirnya, Odegaard kembali dipinjamkan ke Arsenal mulai bulan Januari, dan penampilannya benar-benar mengundang decak kagum.

Wonderkid Real Madrid itu dengan mudah masuk skuad utama klub Liga Premier tersebut, dan berhasil membuktikan bahwa dirinya bisa menjadi tambahan bernilai bagi skuad Mikel Arteta jika ia benar-benar fit.

Odegaard bahkan berhasil membuat dirinya sangat dipuja oleh suporter Arsenal, terutama setelah ia mencetak gol penyeimbang yang menakjubkan dalam derby London Utara bulan lalu. Penampilan individunya yang berhasil membawa The Gunners imbang 3-3 di kandang West Ham, membuat Odegaard benar-benar mendapat pujian setinggi langit.

Pelatih Mikel Arteta pun meminta manajemen klub agar lakukan segala cara untuk memperpanjang masa tinggal Odegaard di Emirates setelah musim panas, dan berkembang pula spekulasi bahkan ia bisa permanenkan statusnya di Arsenal.

Namun menurut media terbitan Spanyol, AS, Real Madrid tak tertarik untuk lakukan penjualan musim panas, bahkan tak akan menerima tawaran menghibur karena Odegaard sendiri masih terikat dua tahun lagi di Bernabeu.

Zidane memang tak ingin melepas Odegaard sejak awal, apalagi ketergantungannya pada Luka Modric dan Toni Kroos musim ini telah membuat pelatih asal Prancis itu semakin ingin mempertahankan playmaker muda tersebut. Hirarki Madrid pun yakin, Odegaard bisa menjadi ‘bagian penting’ dalam proyek yang dijalani Zidane dan ‘salah satu pemain terbaik di dunia’ di posisinya di masa mendatang.

Lihat Juga:  Fiorentina Akui Dapat Tawaran Penting Untuk Dusan Vlahovic, Juventus Atau Arsenal?

Pemain internasional Norwegia yang baru-baru ini dipercaya menjadi kapten tim nasional, akan mendapat platform untuk buktikan kemampuan dirinya dengan janji menit bermain secara reguler musim depan. Zidane diklaim sudah hilang kesabaran melihat penampilan Isco, dan pemain internasional Spanyol itupun dianggap sebagai surplus setelah ia hanya lebih sering duduk di bangku cadangan dalam dua musim terakhir ini.

Sayangnya, wonderkid Real Madrid itu alami cedera engkel di klub peminjam, hingga absen dalam dua leg laga perempat-final Liga Europa melawan Slavia Praha, serta dua pertandingan Liga Premier melawan Sheffield United dan Fulham.

Namun Odegaard sempat bermain dari bangku cadangan di babak kedua pertandingan melawan Everton – di mana Arsenal kalah, dan Arteta tak ragu berharap dia akan benar-benar fit tepat waktu saat mereka akan bertemy Villarreal pada Jumat dini hari 30 April 2021. Demikian dilansir Metro.

Tag: Berita Bola,


COMMENTBOX



Random Posts




FANSPAGE