Shaw, Chilwell, Atau Saka? Ini Bek Kiri Terbaik Inggris Menurut Legenda Chelsea

Posted on: | in Berita Bola

Inggris memiliki banyak opsi di pos bek kiri jelang Euro 2020 musim panas mendatang dengan Luke Shaw, Ben Chilwell, Bukayo Saka, Ryan Bertrand, Matt Targett hingga Danny Rose semua akan bersaing untuk memperebutkan tempat. Lantas siapa opsi terbaik?

Jika itu menurut legenda bek kiri Inggris dan Chelsea Ashley Cole, maka itu adalah bek Manchester United Luke Shaw yang harus menjadi bek kiri pilihan pertama bagi skuad asuhan Gareth Southgate untuk Kejuaraan Eropa musim panas ini.

Mantan bek Southampton tampil luar biasa untuk tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer musim ini yang berada di peringkat kedua Premier League dan perempat final Liga Europa dan mendapat penghargaan panggilan Inggris pertamanya sejak September 2018.

Luke Shaw langsung memberikan penampilan mengesankan dalam kemenangan 2-0 Inggris atas Albania pada Minggu (28/3) malam WIB saat ia memberikan umpan silang untuk gol pembuka Harry Kane yang membuatnya dipercaya tampil selama 90 menit.

Dan Ashley Cole, yang mencatatkan 107 caps untuk Inggris selama hari-harinya bermain, yakin bek The Red Devils itu berada di depan Ben Chilwell (Chelsea) dan Bukayo Saka (Arsenal) untuk menjadi pilihan utama di pos bek kiri skuad asuhan Gareth Southgate.

“Saya pikir itu Luke Shaw layak menjadi pilihan utama atas penampilannya saat ini,” kata Ashley Cole kepada ITV. “Saya pikir dia bermain lebih konsisten untuk Manchester United. Ben Chilwell kadang bermain di Chelsea, kemudian beberapa kesempatan lain dia tidak bermain.”

“Saya yakin saat ini Shaw sedang memimpin untuk tempat di bek kiri Inggris. Tapi siapa yang tahu? Menjelang pertandingan terakhir musim Liga Inggris, semua bisa terjadi dan setiap pemain harus menjaga konsistensi permainan mereka sebelum skuad untuk Inggris diumumkan.”

Lihat Juga:  2 Titik Lemah Timnas Indonesia U-24 di Asian Games 2022: Apakah Ramadhan Sananta bisa Jadi Solusi?

Tag: Berita Bola,


COMMENTBOX



Random Posts




FANSPAGE