Shin Tae-yong Masih Yakin Timnas Indonesia U-20 Tampil di Piala Dunia U-20 2023, Harapannya Langsung Dipatahkan FIFA!

Posted on: | in Berita Bola

LigaIndo.news – SHIN Tae-yong masih yakin Timnas Indonesia U-20 tampil di Piala Dunia U-20 2023. Pernyataan itu disampaikan Shin Tae-yong saat menjalani sesi doorstop di salah satu hotel di Jakarta pada Kamis, 30 Maret 2023.

“Memang seperti yang disampaikan Waketum PSSI, walaupun status tuan rumah dicabut, Indonesia masih ada potensi ikut menjadi peserta Piala Dunia U-20 2023 di negara mana pun. Karena itu, kita masih latihan normal,” kata Shin Tae-yong.

Sayangnya, keinginan Shin Tae-yong itu langsung dipatahkan FIFA. Pada Kamis, 30 Maret 2023, presiden FIFA Gianni Infantino, mengumumkan Argentina berpeluang menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 menggantikan Indonesia.

Selain memiliki tradisi sepakbola, Argentina merupakan satu-satunya negara yang mengajukan diri menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Dalam beberapa hari ke depan, FIFA meresmikan siapa tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 menggantikan Indonesia

“Kita semua tahu sepakbola Argentina seperti apa dan mereka mampu menggelar kompetisi di level tinggi. Dengan tradisi mereka di sepakbola, maka mereka punya peluang besar (menggantikan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20),” kata Gianni Infantino mengutip dari Daily Mail,” Jumat (31/3/2023).

Jika Argentina yang benar terpilih, tertutup sudah peluang Timnas Indonesia U-20 tampil di Piala Dunia U-20 2023. Setelah status tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 dicabut FIFA, Timnas Indonesia U-20 sejatinya masih berpeluang mentas di ajang dua tahunan tersebut.

Hal itu terjadi jika FIFA menunjuk negara yang sudah lolos lewat jalur kualifikasi menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Namun, berhubung hanya Argentina yang mencalonkan diri, otomatis Timnas Indonesia U-20 dipastikan batal tampil di Piala Dunia U-20 2023.

Lihat Juga:  Jelang Duel Lawan Filipina, Jacksen F Tiago Beber Masalah Utama Timnas Indonesia

Penyebabnya karena slot yang diisi Timnas Indonesia U-20 akan digantikan Timnas Argentina U-20. Sekadar diketahui, Timnas Argentina U-20 gagal lolos ke Piala Dunia U-20 2023 lewat jalur kualifikasi, sehingga mereka memastikan tempat di putaran final lewat jalur tuan rumah.

Karena itu, menarik menanti aksi Alejandro Garnacho dan kawan-kawan di Piala Dunia U-20 2023. Sanggupkah Timnas Argentina U-20 menjadi juara Piala Dunia U-20 2023 di kandang sendiri?

Tag: Berita Bola,


COMMENTBOX



Random Posts




FANSPAGE