Terus Diganggu Cedera, Eden Hazard Optimis Masih Bisa Main 5-6 Tahun Lagi

Posted on: | in Berita Bola

Di tengah musim-musim sulitnya di Real Madrid, penyerang Belgia Eden Hazard masih berharap bahwa tubuhnya akan cukup kuat untuk bermain sepak bola dalam lima atau enam tahun lagi.

Eden Hazard pindah ke Real Madrid pada musim panas 2019 dari Chelsea senilai hampir Rp 2 Trilyun rupiah, namun ekspektasi bersaing dengan Lionel Messi di atas lapangan, kenyataannya malah sibuk bersaing dengan Ousmane Dembele di meja perawatan.

Selama musim debutnya di Bernabeu, penyerang internasional Belgia menderita setidaknya empat cedera berbeda yang sangat membatasi permainannya, hanya bermain dalam 22 penampilan di semua kompetisi untuk Los Blancos, mencetak cuma satu gol dan tujuh assist.

Sementara di musim ini, dia juga tak jauh berbeda, kembali menderita cedera saat baru beberapa pekan kembali, dan membuatnya baru mengemas 13 penampilan di berbagai ajang dengan hanya menyumbang tiga gol dan tanpa assist.

Kendati begitu, penyerang berusia 30 tahun itu berharap bahwa dirinya bisa mengatasi masalah kebugarannya dan masih bisa bermain sepak bola lagi hingga lima atau enam tahun mendatang.

“Saya hanya berharap untuk bermain sepak bola selama mungkin, dan saya selalu mencoba untuk menikmati diri saya sendiri di lapangan,” katanya kepada On The Front Foot. “Ketika sampai pada akhir karir saya, saya dapat melihat kembali pencapaian saya, tetapi prioritas saya sekarang adalah bermain bagus dan menikmati sepak bola saya.”

“Saya tidak memikirkan di mana saya akan berada dalam beberapa tahun ke depan, saya mencoba untuk fokus pada pertandingan berikutnya dan sesi latihan berikutnya. Saya baru saja menginjak usia 30 tahun, selama tubuh saya terasa baik, semoga saya bisa terus bermain setidaknya lima atau enam tahun lagi.”

Lihat Juga:  Setelah Disindir Media Malaysia karena Disebut Hadapi Tim Pelapis, Timnas Indonesia U-23 Siap Juara Piala AFF U-23 2023!

Tag: Berita Bola,


COMMENTBOX



Random Posts




FANSPAGE