Witan Sulaeman Hanya Main 22 Menit, Egy Maulana Vikri Tak Main di Liga Slovakia Pekan Ini

Posted on: | in Berita Bola

LigaIndo.news – Sumbangan gol dan asis duo pemain timnas Indonesia untuk klubnya di Piala Slovakia pada tengah pekan tidak jamin posisi starting untuknya di Liga pekan ini.

Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman punya nasib berbeda pada akhir pekan ini di Slovakia.

Pada pekan ini, keduanya sama-sama merasakan bangku cadangan timnya meski menyumbang kontribusi besar untuk klubnya pada pertengahan pekan ini di Piala Slovakia.

Pada lanjutan Liga Slovakia pada Sabtu (22/10/2022) malam WIB, nasib baik hanya dirasakan oleh Witan Sulaeman.

Berangkat ke markas Zemplin Michalovke di Stadion MFK Zemplin, Witan Sulaeman memulai laga di bangku cadangan.

Namun, Witan Sulaeman hanya tampil selama 22 menit pada laga tersebut.

Witan Sulaeman dimasukkan oleh sang pelatihnya di AS Trencin, Marian Zimen pada menit ke-68.

Witan Sulaeman dimasukkan untuk menggantikan Samuel Lavrincik.

Witan Sulaeman dimasukkan saat timnya tertinggal 1-0 melalui sundulan Wisdom Kanu menyambut umpan akurat dari Brian Perez.

Winger timnas Indonesia tersebut tak mampu mengangkat performa timnya pekan ini.

Kehadirannya di lini depan tak mampu mendobrak rapatnya pertahanannya Zemplin.

Justru tim lawan yang sering membahayakan pertahanan AS Trencin pada sisa pertandingan.

Pada menit ke-80, AS Trencin kembali kebobolan lewat sepakan Adler Da Silva yang memastikan kemenangan Zemplin Michalovke.

Pada laga tersebut, Witan Sulaeman dkk. harus menyerah 0-2 dari Zemplin Michalovke.

Sementara itu, Egy Maulana Vikri bernasib tak lebih baik dari Witan Sulaeman.

Pada akhir pekan lalu, Egy berhasil sumbang satu asis pada ajang Piala Slovakia.

Namun catatan tersebut tak membuat pelatih timnya saat ini, FC ViOn Zlate Moravce memberinya kepercayaan.

Dirinya hanya merasakan bangku cadangan saat timnya bertandang ke markas Liptovski Mikulas di Stadion NTC Propad.

Lihat Juga:  Polandia Vs Argentina, Bukan soal Adu Ketajaman Lewandowski dan Messi

Egy juga sama sekali tidak dimainkan pada laga pekan ini di Liga.

Pada laga tersebut, AS Trencin berhasil mengamankan kemenangan 2-1.

Gol-gol kemenangan FC ViOn Zlate Moravce dicetak oleh gol bunuh diri David Filinsky.

Sementara gol kedua tim tamu dicetak oleh Adam Brenkus setelah menyelesaikan umpan silang dari Adam Brenkus.

Jelang laga berakhir, tim tuan rumah mendapat gol hiburan dari gol Mihajilo Popovic.

Tag: Berita Bola,


COMMENTBOX



Random Posts




FANSPAGE