Luis Suarez Bakal Pergi dari Atletico dan Lanjutkan Karier ke Inter

Posted on: | in Berita Bola

Luis Suarez berpeluang besar akan mengakhiri karier sepak bolanya di Eropa pada akhir musim 2021/22. Pasalnya, ia dikabarkan akan bergabung ke Inter Miami.

Setelah servisnya tak dibutuhkan oleh Barcelona di era kepelatihan Ronald Koeman, pemain sepak bola asal Uruguay melanjutkan kariernya ke Atletico Madrid pada musim panas 2020.

Luis Suarez pun membuktikan bahwa keputusan Blaugrana melepasnya telah salah. Hasilnya, sang pemain mampu memberikan gelar juara Liga Spanyol 20202/21 untuk Los Rojiblancos dengan mencatatkan 21 gol dalam 33 pertandingan di La Liga.

Sementara itu, kontraknya bersama juara Liga Spanyol musim lalu akan berakhir pada Juni 2022 mendatang. Diberitakan oleh El Nacional, pemain sepak bola berusia 34 tahun akan meninggalkan Estadio Wanda Metropolitano saat kontraknya habis pada akhir musim ini.

Luis Suarez dikabarkan tidak akan melanjutkan karier sepak bola di Eropa lagi, namun sang pemain akan mencari tantangan baru dengan gabung klub MLS. Kabarnya, ia berpeluang besar gabung dengan Inter Miami klub yang mana dimiliki oleh David Beckham.

Selama bermain di Eropa, penyerang veteran tersebut juga sudah bermain untuk klub-klub besar di antaranya adalah Ajax Amsterdam, Liverpool, Barcelona, dan sekarang Atletico Madrid.

Luis Suarez bersama Atletico Madrid musim ini catatan golnya juga masih cukup oke. Tercatat sang pemain sudah mengoleksi 8 gol dalam 25 penampilan di semua kompetisi. 7 gol di antaranya tercipta di Liga Spanyol 2021/22.

Sementara pemain yang berhasil didatangkan oleh Inter Miami yang pernah berkarier di Eropa adalah Gonzalo Higuain, Kieran Gibbs, Ryan Shawcross, dan Blaise Matuidi.

Patut dinantikan apakah Luis Suarez akan menjadi nama teranyar yang bakal bergabung dengan klub David Beckham tersebut di akhir musim ini.

Lihat Juga:  Tanpa Messi Sebagai Starter, Argentina Menang di Uruguay Tadi Pagi, Albiceleste 26 Laga Tak Terkalahkan

Tag: Berita Bola,


COMMENTBOX



Random Posts




FANSPAGE