Piala AFF 2022: Mario Rivera Takjub Brunei Masih Bisa Menekan Timnas Indonesia dengan 10 Pemain

Posted on: | in Berita Bola

LigaIndo.news – Pelatih Brunei Darussalam, Mario Rivera, mengaku tak sepenuhnya kecewa dengan kekalahan 0-7 yang dialami melawan Timnas Indonesia pada matchday kedua Grup A Piala AFF 2022, Senin (26/12/2022). Menurut Mario Rivera, timnya masih bisa bersaing meski bermain dengan 10 orang.

Bertanding di KLFA Stadium, Kuala Lumpur, Brunei Darussalam mampu merepotkan Timnas Indonesia sejak awal pertandingan. Timnas Garuda kemudian membuka keunggulan melalui Syahrian Abimanyu pada menit ke-20.

Namun, petaka menimpa Brunei pada menit ke-38 setelah Alinur Rashimy Jufri menerima kartu kuning kedua. Setelah itu, Brunei langsung babak belur dan kebobolan enam gol lagi.

“Kami memang kalah 0-7, akan tetapi hal positif yang utama adalah para pemain mampu bermain dengan baik pada setiap pertandingan. Kami berkembang sejak pertandingan pertama dan itu sangat mengesankan,” kata Mario Rivera.

Mampu Merepotkan

Pelatih Mario Rivera menyebut, Brunei Darussalam mampu merepotkan Timnas Indonesia. Statistik mencatat, tim berjulukan The Hornets itu melepaskan delapan peluang yang empat di antaranya akurat.

“Kami mengutamakan performa dalam serangan dan memulai pertandingan dengan lebih baik. Kami memainkan pertandingan yang bagus dan menciptakan peluang-peluang melawan Timnas Indonesia,” ucap Mario Rivera.

“Jika Anda bertanya ke siapa pun sebelum pertandingan Piala AFF dimulai bahwa kami bermain dengan 10 pemain setelah 38 menit dan masih mampu menciptakan peluang melawan Timnas Indonesia, maka tidak akan ada yang percaya,” tegas pelatih asal Spanyol itu.

Dipastikan Tersingkir

Kekalahan 0-7 dari Timnas Indonesia membuat Brunei Darussalam dipastikan tersingkir dari Piala AFF 2022. Brunei sejauh ini sudah kebobolan 17 kali dan hanya mencetak satu gol dari tiga pertandingan.

Brunei menempati dasar klasemen dengan nol poin. Namun, pasukan Mario Rivera masih punya satu laga sisa pada penyisihan Grup A Piala AFF 2022.

Lihat Juga:  Erick Thohir Terharu Pemain Timnas Indonesia Kompak Tak Mau Dibedakan Naturalisasi atau Lokal

Brunei akan menantang Kamboja pada pertandingan selanjutnya yang digelar di Morodok Techo National Stadium, Kamis (29/12/2022). Laga ini menjadi kesempatan buat Brunei untuk menutup turnamen dengan indah.

Tag: Berita Bola,


COMMENTBOX



Random Posts




FANSPAGE